Sewaktu sore saya hunting foto sama salah seorang teman baru dari Bangkalan Madura, amatiran bisa dibilang gitu ..hehe :D dengan konsep Hijab Dress Casual akhirnya terdamparlah di Tugu Balai Kota Malang pada jam 15.00 hingga jam 18.00, waktu yang ditunggu-tunggu ialah sekitar jam 16.30 karena saat itulah matahari mampu memberi cahaya yang sangat pas dan juga lampu taman mulai di hidupkan, dengan keadaan masih basah karena habis hujan namu hujan memberi warna yang soft dan lampu taman memberi efect yang menakjubkan. Inilah hasilnya ..:D taadaaaaaa...!!!
Kembali lagi ke judul diatas Cara Melukis Cahaya Foreground dengan Depth of Field Sempit di sarankan menggunakan Lensa Tele atau Semi Tele agar memudahkan pengaturan, untuk mendapatkan Depth of Field (DOF) sempit / titik fokus yang sempit aturan teknis kita pakai diafragma lebar dengan angka terkecil, contoh disini saya pakai f/4. Adapun Shutter Speed dan ISO menyesuaikan, sama dengan pengaturan yang pernah saya bahas pada potingan sebelumnya Trik Mudah Background Blur DSLR untuk Pemula
Setelah mengatur kamera kita lanjutkan dengan pengukuran jarak antara foreground, sujek, dan background dengan asumsi kita hanya fokus sama wajah model saja dan biarkan lainnya blur dengan sempurna. Berikut model simulasi yang telah saya buat :
- Pertama-tama kita letakkan kamera sangat dekat dengan foreground, kali ini saya pilih rumput yang terkena cahaya lampu taman kebetulan warna-warni.
- Pilih jarak ideal antara kamera dan model/subjek, karena saya pakai Lensa Semi Tele saya posisikan model 5 meter dari kamera dan atur fokus yang tepat.
- Atur juga posisi model dan background, rekomendasi jaraknya 2X jarak kamera ke model.
- Pilih komposisi dan angel yang tepat.
Jadi kesimpulannya pakailah lensa tele agar memudahkan blur pada foreground, atur pada diafragma terlebar / angka terkecil, atur jarak antara kamera, model/subjek dan background... dan FINISH
Gimana cukup mudah bukan...!! :D
Mungkin para om master punya masukan atau kritik maupun saran silahkan tulis di komenatar dibawah, artikel ini hany hasil eksperimen dari seorang newbie photographer yang tidak luput dari salah dan dosa... hehe :) :) salam fotovideoGRAFI dan teruslah berkreasiii...
0 Comments